Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Ini, Diktis Kemenag Tetapkan Tiga Kampus Islam Berubah Bentuk

Kompas.com - 11/01/2021, 13:20 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Albertus Adit

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tiga Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Swasta (PTKIS) berubah bentuk pada Januari 2021.

Adapun tiga kampus yang berubah bentuk itu diantaranya, Institut Agama Islam (IAI) Sunan Giri Bojonegoro berubah menjadi Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Sunan Giri Bojonegoro.

Saat ini, Universitas ini memiliki tiga fakultas, yakni Fakultas Tarbiyah, Fakultas Syariah dan Fakultas Adab.

Lalu, kampus kedua yang berubah yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Mambaul Ulum Jambi berubah menjadi Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Mambaul Ulum Jambi.

Terakhir, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Inter Muhammadiyah Batam menjadi STIT International Muhammadiyah Batam.

Baca juga: Diktis Kemenag Beri Keringan UKT untuk Mahasiswa PTKI

Ketiga kampus yang berubah bentuk ini, sudah tertuang di dalam Keputusan Menteri Agama (KMA) tentang Perubahan Bentuk dan Perbaikan PTKIS.

Keputusan ini, diserahkan secara daring oleh Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Kemenag Suyitno, Sabtu (9/1/2021).

Melansir laman Kemenag.go.id, keputusan ini diserahkan secara daring kepada tiga kampus ini. Suyitno mengemukakan, transformasi ketiga kampus ini dalam rangka meningkatkan mutu perguruan tinggi, tak terkecuali PTKIS.

Baca juga: Kemenag Anggarkan Rp 22 Miliar untuk Akreditasi Prodi PTKI 2021

Karenanya, perubahan bentuk PTKIS ini menurut Suyitno harus diiringi dengan peningkatan kualitas pelayanan pendidikan.

"Jika masih ada PTKI yang tidak memperhatikan mutu, maka tunggulah saatnya untuk mati," ujarnya.

Guru Besar UIN Palembang ini mengatakan, untuk saat ini semua kampus diminta meningkatkan mutu proses pembelajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

"Jika tiga syarat ini terpenuhi dengan baik, maka garansi mutu dan kualitas akan tetap terjaga," jelas Suyitno.

Tak terkecuali, ketiga PTKIS baru yang berubah bentuk. Ia berharap agar Pimpinan PTKIS lebih percaya diri dalam pengembangan manajemen tata kelola, karena memiliki kebebasan dan kemandirian.

"Memasuki tahun 2021 mari kita miliki prinsip tiada hari tanpa prestasi. Bahasa lainnya adalah prestasi PTKI saat ini diukur dari capaian akreditasi. If you want to see the quality of Higher Education you see through their accreditation," papar Suyitno.

Selain itu, Suyitno juga menegaskan, transformasi harus dimaknai sebagai perluasan mandat (wider mandate).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com