Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Live IG Kompas.com, Antistres Belajar di Rumah dengan Mindfulness

Kompas.com - 14/05/2020, 22:30 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Dalam masa PSBB (Pembatasa Sosial Berskala Besar), intensitas pertemuan orangtua dan anak semakin tinggi karena kegiatan bekerja dan juga belajar banyak dilakukan dari rumah.

Meski pertemuan antara orang tua dan anak semakin tinggi, namun memasuki hampir 2 bulan masa karantina ini menimbulkan sisi lain yang perlu juga diperhatikan: tingkat stres yang semakin tinggi.

Hal ini dapat terjadi karena berbagai faktor; beban sekolah dan pekerjaan yang semakin tinggi, kebosanan, salah paham dan beragam faktor lain.

Tentunya, hal ini dapat mengganggu produktivitas anak dalam melakukan pembelajaran dari rumah dan juga pekerjaan orangtua selama masa WFH (work from home).

Salah satu upaya untuk meredakan ketegangan ini dapat dilakukan dengan midfulness.

Praktik mindfulness dipercaya bisa membuat kita lebih bahagia, bahkan mampu menyembuhkan kemarahan.

Baca juga: Beradaptasi Normal Baru Pendidikan ala Sekolah Pribadi Bandung

 

Manfaat belajar mindfulness ternyata juga akan dirasakan orang di sekitar kita. Secara sederhana, mindfulness berarti menghayati apa yang sedang kita lakukan. Kita juga belajar untuk mengistirahatkan pikiran sehingga fokus mengamati yang terjadi.

Hal ini bisa kita capai jika kita melakukan meditasi dan hening.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas.com (@kompascom) on May 14, 2020 at 7:43am PDT

 

Dalam pekan parenting kali ini, Kompas.com bersama dengan Global Sevilla School mengankat tema "Anti Stres Belajar di Rumah dengan Mindfulness" yang akan digelar, Jumat, 15 Mei 2020, pukul 11.00 WIB.

Narasumber live streaming Instagram @Kompas.com akan menghadirkan Alva Paramita, konselor Global Sevilla School yang juga merupakan praktisi mindfulness.

"Kami mengadopsi metoda mindfulness atau berkesadaran sebagai basis dari kegiatan belajar-mengajar di sekolah agar tidak hanya fokus mengajarkan anak akan pengetahuan tetapi juga kepada soft skills yang dapat memberikan kemampuan untuk mengatasi stres dalam kehidupan mereka," jelas Michael Thia, Superintendent Global Sevilla School.

Baca juga: Di Pedalaman, Radio Diletakkan di Atap Sekolah agar Siswa Tak Ketinggalan Pelajaran

Ia menjelaskan, "Pendidikan berkesadaran sangat dibutuhkan saat ini ketika teknologi dengan cepat mengubah kehidupan sehari-hari, dunia semakin terhubung dan manusia tidak lagi hanya berkompetisi dengan sesamanya. "

Michael menambahkan pendidikan berkesadaran membantu mengembalikan fokus kita kepada diri kita, menjadi manusia seutuhnya yang percaya pada nilai luhur, berfikir secara mandiri, bekerja sama dan menyayangi sesama.

Selain menghadirkan seri live streaming parenting, KG Media juga menghadirkan beragam artikel agar keluarga Indonesia tetap teredukasi dari rumah melalui laman www.terhubungdarirumah.com

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com