Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[KLARIFIKASI] Logo "Kompas.com" dan Nama Terawan Dicatut untuk Promosi Obat

Kompas.com - 11/01/2023, 15:05 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

hoaks

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com - Nama mantan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto dicatut dalam sejumlah unggahan di media sosial.

Salah satu unggahan berupa konten yang seolah-olah Kompas.com memberitakan obat untuk penyakit darah tinggi dan Terawan sebagai narasumber.

Berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Kompas.com, klaim itu perlu diluruskan.

Narasi yang beredar

Unggahan berupa konten yang mencatut logo Kompas.com dan nama Terawan untuk mempromosikan obat di antaranya disebarkan oleh akun Facebook ini.

Unggahan itu memperlihatkan Terawan sedang menunjuk monitor dan terdapat kutipan "tekanan (darah tinggi) itu jangan diturunkan tapi diobati! kita ambil cara sederhana."

Unggahan itu disertai tautan ke sebuah artikel daring. Saat tautan diklik, muncul artikel yang yang menjelaskan produk obat bermerek Friocard, disertai nama dan foto Terawan.

Tampilan laman daring itu mirip desain web Kompas.com dengan logo dan menu berita di bagian atas.

Unggahan kedua dengan klaim serupa dibagikan akun ini, yang menggunakan foto Terawan dan logo Kompas.com.

Klarifikasi Kompas.com tidak memberitakan dr Terawan mempromosikan obat darah tinggi yang bisa memperlancar darah bernama FriocardTim Cek Fakta Kompas.com Klarifikasi Kompas.com tidak memberitakan dr Terawan mempromosikan obat darah tinggi yang bisa memperlancar darah bernama Friocard

Penelusuran Kompas.com

Tim Cek Fakta Kompas.com berhasil menemukan sejumlah foto yang identik dengan unggahan-unggahan itu melalui metode reverse image search.

Untuk unggahan pertama, gambar Terawan menunjuk monitor tampak hasil rekayasa dari foto berita media Okezone.com, terkait metode pengobatan Digital Substraction Angiography (DSA) yang terbit pada 2018.

Foto di laman yang terkait unggahan itu, identik dengan foto di berita Media Indonesia.

Selain itu, meski tampilannya mirip Kompas.com, namun URL atau alamat laman daring tidak terkait dengan web Kompas.com.

Sementara foto di unggahan kedua tampak sebagai hasil rekayasa dua foto, yakni dari berita JPNN.com dan Gonews.com, yang digabungkan menjadi satu.

Foto-foto yang digunakan dalam unggahan itu tidak berasal dari media Kompas.com, melainkan dari sejumlah media lain.

Berita-berita yang fotonya digunakan dalam unggahan itu tidak ada yang membahas Terawan memaparkan obat darah tinggi bernama Friocard.

Demikian juga di web asli Kompas.com, tidak ditemukan berita Terawan memperkenalkan dan mempromosikan obat tersebut.

Kesimpulan

Kompas.com tidak memublikasikan artikel tentang obat bermerek Friocard dengan menyertakan keterangan dari Terawan.

Unggahan itu menggunakan foto yang tidak terkait dengan klaim, serta logo dan desain web Kompas.com secara keliru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Putri Raja Yordania Jatuhkan Drone Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

[VIDEO] Konten dengan Narasi Keliru soal Kepanikan Warga Israel akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

[HOAKS] Video Warga Israel Melarikan Diri di Bandara Ben Gurion Pascaserangan Iran

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

[VIDEO] Drone Tersangkut Kabel Tak Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

[KLARIFIKASI] Video Rudal Iran Hantam Pangkalan Militer Nevatim, Bukan Bandara Ben Gurion

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

[KLARIFIKASI] Foto Penumpang di Bandara Ben Gurion pada 2022, Bukan Eksodus akibat Serangan Iran

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

[KLARIFIKASI] Video Pohon Terbakar Dekat Masjid Al-Aqsa pada 2021

Hoaks atau Fakta
[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

[HOAKS] Foto Truk Pembawa Senjata Iran Melintasi Perbatasan Suriah

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

[VIDEO] Hoaks! Konten Tebak Angka Berhadiah Mobil

Hoaks atau Fakta
Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Beragam Video dengan Narasi Keliru Terkait Serangan Iran ke Israel

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

[KLARIFIKASI] Tidak Ada Bukti Rusia Dukung Iran jika AS Terlibat

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

[VIDEO] Beredar Hoaks soal Penandatanganan Bukti Pelunasan Utang Indonesia ke China

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

[KLARIFIKASI] Video Lama Warga Israel Berlindung Saat Melihat Roket

Hoaks atau Fakta
[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

[KLARIFIKASI] Foto Ini Tidak Terkait Penyitaan Kapal oleh Iran di Selat Hormuz

Hoaks atau Fakta
[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

[VIDEO] Tidak Benar McDonald's Pasang Poster Ucapan Selamat kepada IDF

Hoaks atau Fakta
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com