Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Masters 2024: Chico Kalah, Ginting Jaga Asa Tunggal Putra Merah Putih

Kompas.com - 24/01/2024, 20:47 WIB
Farahdilla Puspa,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo menelan kekalahan dari Anders Antonsen (Denmark) pada babak 32 besar Indonesia Masters 2024. 

Chico yang merupakan runner-up Indonesia Masters tahun lalu kalah dua gim langsung dengan skor 15-21, 10-21 dalam pertandingan di Istora Senayan, Jalarta, Rabu (24/1/2024) malam WIB. 

Kekalahan Chico membuat tunggal putra Indonesia menyisakan Anthony Sinisuka Ginting. Sebelumnya, juara bertahan Jonatan Christie juga tersingkir di tangan Lu Guang Zu (China).

Baca juga: Indonesia Masters 2024, Apresiasi Wakil China untuk Jonatan dan Ginting

Rangkuman pertandingan

Chico memimpin 3-1 pada awal gim pertama. Runner-up Indonesia Masters 2023 itu terus mendulang poin hingga kedudukan 7-3. 

Antonsen sempat memangkas jarak menjadi dua angka dalam kedudukan 7-9, tetapi Chico bisa mempertahankan keunggulannya. 

Chico menutup interval gim pertama dengan skor 11-8 usai pukulan Antonsen dinyatakan keluar. Namjn, Antonsen berhasil menyamakan skor menjadi 11-11. 

Baca juga: Indonesia Masters 2024: Ginting Kerja Keras Perbaiki Performa demi Olimpiade

Sejak periode itu, Antonsen selalu unggul dan Chico terus mengejar. Selisih poin keduanya tak pernah lebih dari 2 angka hingga 17-15. 

Antonsen baru memperlebar jarak lagi menjadi 18-15 setelah smes lurusnya gagal dikembalikan Chico. Pengembalian Chico yang membentur net memastikan Antonsen menang gim pertama 21-15. 

Chico sempat tertinggal 1-3 pada awal gim kedua. Ia punya kesempatan menyamakan skor saat kedudukan 3-4. 

Akan tetapi, pengamatannya tak akurat dan membiarkan bola Antonsen jatuh di dalam lapangan. Antonsen pun kembali menjaga jarak dengan skor 5-3. 

Chico berhasil mengubah papan skor menjadi 5-5 dan berbalik unggul 6-5 usai pengembalian Antonsen keluar. 

Namun, keunggulannya hanya bertahan sebentar karena Antonsen kembali mendominasi dan memimpin 11-6 pada interval gim. 

Chico tak mampu mendekati poin Antonsen hingga akhirnya kalah 10-21.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Daftar Wakil Asia di Olimpiade 2024: Uzbekistan-Jepang Lolos, Kans Indonesia Masih Terbuka

Timnas Indonesia
Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Saat Rizky Ridho Nyaris Pukul Layar VAR Usai Kena Kartu Merah...

Timnas Indonesia
3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

3 Fakta dari Kekalahan Timnas Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Hasil Barcelona Vs Valencia: Hujan 6 Gol, Lewandowski Hattrick, Barca Menang

Liga Spanyol
   Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Hasil Semifinal Piala Asia U23: Jepang ke Final, Indonesia Lawan Irak

Internasional
Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Mental Jatuh Garuda dan Pergantian Efektif Lawan

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Pengamat Tanah Air: Kedalaman Skuad dan Kecerdasan Uzbekistan Berbicara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Indonesia Vs Uzbekistan: Gol Dianulir, Ferarri Nilai Ada Kejanggalan

Timnas Indonesia
Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Jadwal Perebutan Peringkat Ketiga Timnas U23 Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Hasil Indonesia Vs Uzbekistan 0-2: Drama VAR-Kartu Merah, Garuda ke Perebutan Peringkat Ketiga

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Irak, Kickoff 00.30 WIB

Internasional
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Rizky Ridho Diusir Wasit, Garuda Bobol Lagi

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com