Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Hong Kong Open 2023: Praveen/Melati Angkat Koper, Tumbang 2 Gim Langsung

Kompas.com - 13/09/2023, 16:54 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, gugur di babak 32 besar Hong Kong Open 2023.

Praveen/Melati angkat koper dari Hong Kong Open 2023 seusai kalah dari wakil Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.

Laga Praveen/Melati vs Hiroki/Natsu dalam jadwal Hong Kong Open 2023 bergulir di Hong Kong Coliseum pada Rabu (13/9/2023).

Praveen/Melati tumbang dari Hiroki/Natsu melalui straight game atau dua gim langsung dengan skor 12-21, 16-21.

Baca juga: Hasil Hong Kong Open 2023: Chico Langsung Kalah, Rinov/Pitha Lolos 16 Besar

Dengan demikian, Praveen/Melati tak berhasil mengikuti jejak ganda campuran Indonesia lainnya, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Jalannya pertandingan

Praveen/Melati berupaya mengimbangi permainan Hiroki/Natsu seusai mengubah skor menjadi imbang 6-6.

Namun, Praveen/Melati kehilangan pola permainan terbaik sehingga tertinggal 6-11 dari Hiroki/Natsu pada interval gim pertama.

Seusai turun minum, Hiroki/Natsu tampil dominan. Pasangan ranking 18 dunia itu terus melepaskan serangan ke area permainan Praveen/Melati. Skor pun 18-10.

Baca juga: Hong Kong Open 2023, Dua Tunggal Putri Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Permainan agresif diperlihatkan Hiroki/Natsu. Alhasil, ganda campuran asal Jepang itu menang 21-12 atas Praveen/Melati pada gim pertama.

Berlanjut ke gim kedua, Praveen/Melati berusaha untuk membalas kekalahan pada gim pertama. Keduanya pun memegang keunggulan 4-2.

Hiroki/Natsu tak tinggal diam seusai membalikkan keadaan menjadi 6-4 atas Praveen/Melati.

Ganda campuran jebolan PB Djarum itu lalu mulai menemukan ritme permainan sehingga memimpin 11-8 atas Hiroki/Natsu.

Selepas istirahat, Praveen/Melati kerap melakukan kesalahan. Kondisi itu dimanfaatkan Hiroki/Natsu untuk mencuri poin guna memimpin 14-12.

Baca juga: Hasil Hong Kong Open 2023: Leo/Daniel Menang, Kans Duel Merah Putih

Laga antara Praveen/Melati dan Hiroki/Natsu menjadi sengit seusai skor imbang tercipta dalam kedudukan 14-14, 16-16.

Praveen/Melati tak bisa menjaga jarak. Alhasil, mereka menelan kekalahan dari Hiroki/Natsu via skor 16-21 pada gim kedua.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com