Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Masters 2023, Jonatan Christie Menang berkat Alih Strategi

Kompas.com - 24/05/2023, 18:23 WIB
Frengky Tanto Wijaya,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, berhasil memastikan diri lanjut dalam babak 16 Besar Malaysia Masters 2023.

Jojo, sapaan akrabnya, sukses menuntaskan perlawanan dari Chi Yu Jen lewat drama rubber game di Lapangan 4 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.

Pada laga berdurasi 1 jam 5 menit tersebut, Jonatan berhasil mengalahkan Chi Yu Jen dengan skor akhir 16-21, 21-18 dan 21-16.

Jojo sendiri mengakui sedikit kesulitan dalam menjalani laga perdananya di Malaysia Masters tahun ini akibat telat beradaptasi usai datang dari ajang Piala Sudirman 2023 di Suzhou, China.

Baca juga: Hasil Malaysia Masters 2023: Jonatan Menang Comeback, Tembus 16 Besar

"Pastinya tidak mudah di pertandingan pertama tadi. Kami baru dari Piala Sudirman dengan tempat yang berbeda, jadi harus lebih adaptasi lagi," ungkap Jonatan dalam rilis pers yang diterima oleh Kompas.com.

Jojo mengakui bahwa kalahnya dia di set pertama atas Chi karena kurang tepatnya tunggal putra Indonesia tersebut dalam menerapkan strategi.

"Sebenarnya, dari awal saya sudah dapat ritme dan polanya, hanya penerapan strateginya agak sedikit kurang tepat."

Lepas dari gim pertama, Jojo kemudian mengubah tipikal permainan di gim kedua dan ketiga, yang pada akhirnya berujung kemenangan baginya.

Baca juga: Hasil Malaysia Masters 2023: Meilysa/Rachel Tumbang, Ganda Putri Sisa Apri/Fadia

"Di gim kedua dan ketiga saya mengubah permainan dengan lebih sabar karena tipikal lawan yang ulet dan tidak mudah dimatikan."

"Selain itu, kondisi shuttlecock yang pelan memang harus bermain menunggu kesempatan yang pas untuk masuk ke serangannya," sambungnya.

Jonatan juga mengaku kelelahan dalam perjalanan menuju Malaysia Masters usai berkompetisi di Piala Sudirman yang berlangsung di Suzhou.

"Memang sejak sebelum berangkat sudah antisipasi bahwa akan cukup melelahkan menuju ke Malaysia Masters ini setelah Piala Sudirman. Jadi, harus punya tenaga ekstra dan pintar jaga kondisi," tandasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com