Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Badminton Asia Championships 2023, Langkah Tegas Chico ke 16 Besar

Kompas.com - 26/04/2023, 22:30 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar Badminton Asia Championships atau Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2023.

Chico Aura Dwi Wardoyo dipastikan lolos ke babak 16 besar Badminton Asia Championships 2023 seusai memetik kemenangan pada 32 besar kontra wakil Kazakhstan, Dmitriy Panarin.

Laga antara Chico Aura Dwi Wardoyo dan Dmitriy Panarin berlangsung di Lapangan 1 Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Dubai, Uni Emirat Arab, pada Rabu (26/4/2023) malam WIB.

Chico Aura Dwi Wardoyo mengakhiri laga tersebut dengan kemenangan meyakinkan. Dia menangstraight game atau dua gim langsung dengan skor 21-13 dan 21-11.

Baca juga: Hasil Badminton Asia Championship 2023, Apri/Fadia Tumbang di Tangan Aimsaard Bersaudara

Pebulu tangkis kelahiran Jayapura itu hanya membutuhkan waktu 30 menit untuk menyudahi perlawanan Dmitriy Panarin.

Berkat kemenangan ini, Chico Aura Dwi Wardoyo melangkah dengan tegas ke 16 besar Badminton Asia Championships 2023.

Dia menjadi tunggal putra pertama asal Indonesia yang mengamankan satu tempat di 16 besar setelah Jonatan Christie memutuskan mundur karena sakit.

Selanjutnya, Chico Aura Dwi Wardoyo akan melawan wakil India, Prannoy HS, di 16 besar.

Baca juga: Badminton Asia Championships 2023: Jojo Sempat Muntah dan Masuk RS

Prannoy HS lolos ke 16 besar Badminton Asia Championships 2023 seusai menang dua gim langsung atas tunggal putra Myanmar, Phone Pyae Naing.

Pertandingan melawan Prannoy HS akan menjadi cobaan yang sesungguhnya bagi Chico Aura Dwi Wardoyo.

Sebab, sebelum ini, Chico Aura Dwi Wardoyo pernah menelan satu kekalahan dalam dua pertandingan terakhir melawan Prannoy HS.

Chico Aura Dwi Wardoyo menelan kekalahan tersebut ketika melawan Prannoy HS pada 16 besar Malaysia Open 2023, Januari lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Liga Inggris
LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

Liga Spanyol
Como 1907 Sukses Promosikan Indonesia di Mata Fans Italia

Como 1907 Sukses Promosikan Indonesia di Mata Fans Italia

Liga Italia
Setiap Bayi yang Lahir di Como, Punya Jersey Como 1907

Setiap Bayi yang Lahir di Como, Punya Jersey Como 1907

Sports
Timnas U20 Indonesia Latihan Tak Biasa, Digenjot ala Marinir

Timnas U20 Indonesia Latihan Tak Biasa, Digenjot ala Marinir

Timnas Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Menahan Imbang Bali United

Kata Bojan Hodak Usai Menahan Imbang Bali United

Liga Indonesia
Como 1907 Berkomitmen untuk Kembangkan Potensi Sepak Bola Putri Tanah Air

Como 1907 Berkomitmen untuk Kembangkan Potensi Sepak Bola Putri Tanah Air

Timnas Indonesia
Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Como Enggan Jor-joran di Bursa Transfer Kendati Didukung Grup Djarum

Liga Italia
Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Kolaborasi PSSI dan Como, Timnas U20 Indonesia Akan TC di Fasilitas Klub

Timnas Indonesia
Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Como 1907 Ciptakan Sejarah ke Serie A, Analisis Data Jadi Kunci

Liga Italia
Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Shin Tae-yong Siap Penuhi Target Baru yang Akan Diberikan PSSI

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Piala Asia U17 2024, Harapan Titik Balik Sepak Bola Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Balas Rooney, Ten Hag Tegaskan Pemain Man United Tak Pernah Sembunyi di Balik Cedera

Liga Inggris
Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Orlando City Vs Inter Miami: Messi Diragukan Tampil, The Herons Cemas

Liga Lain
Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Filosofi Hodak Pimpin Persib Vs Bali United, Saat Penguasaan Bola Tak Lagi Penting

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com