Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akane Yamaguchi Mundur dari Indonesia Masters 2023

Kompas.com - 24/01/2023, 18:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Akane Yamaguchi (Jepang) menambah panjang daftar pemain yang withdrawn alias mundur dari Indonesia Masters 2023.

Akane Yamaguchi sedianya bertanding melawan wakil Thailand Pornpawee Chochuwong pada babak 32 besar Indonesia Masters 2023.

Namun, pada Selasa (24/1/2023), ada keterangan "WDN" (withdrawn) di belakang nama Akane pada situs BWF Tournament Software.

Itu artinya, tunggal putri peringkat satu dunia tersebut mundur dari perhelatan Indonesia Masters 2023.

Baca juga: Setelah Axelsen, Kunlavut dan Yuta/Arisa Juga Mundur dari Indonesia Masters 2023

Dengan demikian, Pornpawee Chochuwong berhak melaju ke babak 16 besar turnamen BWF Super 500 itu tanpa berkeringat.

Sampai berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi soal mengapa Akane Yamaguchi mundur dari turnamen.

Yang jelas, Akane Yamaguchi menambah panjang daftar pemain yang menarik diri dari ajang Indonesia Masters 2023.

Sebelum Akane, sudah ada beberapa pemain top yang memutuskan mundur setelah masuk main draw. Salah satunya Viktor Axelsen.

Baca juga: Alasan Axelsen dan Juara India Open Mundur dari Indonesia Masters 2023

Dalam keterangan tertulis, Viktor Axelsen menjelaskan bahwa masalah fisik menjadi alasan dirinya mundur.

Wajar kiranya, karena Axelsen baru mengikuti Malaysia Open 2023 dan India Open 2023 secara beruntun dalam dua minggu terakhir.

"Saya sudah tidak sabar bermain di Istora Senayan. Namun, tubuh saya belum siap untuk kompetisi satu minggu lagi," kata Axelsen dikutip dari akun Twitter pribadinya.

Dari sektor tunggal putri, unggulan kedua sekaligus peraih medali emas Olimpiade, Chen Yu Fei (China), juga dipastikan tidak tampil.

Baca juga: Hasil Indonesia Masters 2023: Istora Membara, Marcus/Kevin Menang dalam 30 Menit

Chen Yu Fei kemungkinan masih belum pulih setelah sempat menderita sakit sejak perempat final India Open 2023.

Pasangan ganda campuran Jepang, yang jadi unggulan pertama Indonesia Masters 2023 Yuta Watanabe/Arisa Higashino, juga mengundurkan diri.

Turnamen Indonesia Masters 2023 berlangsung mulai 24 sampai 29 Januari 2023 di Istora Senayan, Jakarta.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Hasil Piala Asia U23 2024, Qatar Jadi Tim Pertama yang Lolos

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Atalanta Vs Liverpool, Kickoff 02.00 WIB

Liga Italia
Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Indonesia Vs Australia 1-0, Ernando dan Marselino Bicara Kunci Kemenangan

Timnas Indonesia
Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Pengamat Soal Kemenangan Berani Timnas U23 Indonesia Atas Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Indonesia Vs Australia 1-0, Erick Thohir Puji Semangat Bangkit Garuda Muda

Timnas Indonesia
Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Status Skorsing Pemain Timnas U23: Ivar Kembali, Sananta Absen Lawan Yordania

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Bekuk Australia, Yordania Lawan Terakhir di Grup

Timnas Indonesia
5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

5 Hal Menarik dari Laga Timnas U23 Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Update Klasemen Piala Asia U23 2024 Usai Timnas Indonesia dan Qatar Main

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Australia 1-0, Garuda Muda Ukir Sejarah!

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Indonesia Vs Australia, Jeam Kelly Sroyer Ditandu Keluar, Hubner Masuk

Liga Indonesia
HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

HT Indonesia Vs Australia 1-0: Ernando Tepis Penalti, Komang Bawa Garuda Muda Terbang

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas U23 Indonesia vs Australia, Tandukan Komang Teguh Bawa Garuda Unggul 1-0!

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Ernando Ari Gagalkan Penalti Lawan!

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Australia, Nathan, Kelly, dan Fajar Starter

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com