Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap India Open 2023: Leo/Daniel Gugur, 3 Wakil Indonesia Lolos

Kompas.com - 18/01/2023, 04:45 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

NEW DELHI, KOMPAS.com - Sebanyak tiga wakil Indonesia berhasil meraih tiket 16 besar India Open 2023 pada hari pertama turnamen, Selasa (17/1/2023).

Tiga wakil itu adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati, dan Jonatan Christie.

Marcus/Kevin melangkah ke 16 besar setelah mengalahkan junior mereka, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Bertanding di K. D. Jadhav Indoor Haal, New Delhi, India, Marcus/Kevin harus berjuang tiga gim selama 51 menit untuk melibas Leo/Daniel.

The Minions, julukan Marcus/Kevin, terpaksa bermain rubber game setelah takluk 15-21 pada gim pertama.

Baca juga: Hasil India Open 2023: Bungkam The Babies, Marcus/Kevin Lolos 16 Besar

Sepanjang gim pertama, Marcus/Kevin selalu tertinggal dari Leo/Daniel.

Marcus/Kevin kemudian bangkit dan mulai berhasil mendominasi menyerang lewat smes keras pada pertengahan gim kedua.

Dominasi itu pada akhirnya membawa Marcus/Kevin comeback menyapu bersih dua gim selanjutnya dengan skor 21-17 dan 21-10.

Hasil ini semakin mempertajam rekor tak terkalahkan Marcus/Kevin ketika menghadapi Leo/Daniel menjadi 3-0.

Leo/Daniel sendiri menjadi wakil Indonesia kedua yang sudah harus tersingkir pada babak 32 besar India Open 2023.

Baca juga: Hasil India Open 2023: Termasuk Kento Momota, 3 Eks Juara Dunia Asal Jepang Angkat Koper

Wakil Indonesia pertama yang langsung angkat koper dari India Open 2023 adalah Chico Aura Dwi Wardoyo.

Sama seperti Leo/Daniel, Chico Aura juga gugur meski berhasil mengamankan gim pertama ketika menghadapi tunggal putra China, Shi Yu Qi.

Adapun Rehan/Lisa melangkah ke 16 besar India Open 2023 setelah membungkam ganda campuran Taiwan, Yang Po-Hsuan/Hu Ling Fang.

Selanjutnya, Rehan/Lisa berpotensi menghadapi ganda campuran nomor satu dunia asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Pertemuan itu hanya bisa terjadi jika Zheng/Huang mampu mengalahkan wakil Malaysia, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie.

Baca juga: India Open 2023, Jojo Bisa Menang Berkat Udara Dingin

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com