Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Australian Open 2022: Rumbay Main dengan Nyaman, Chico Lengah

Kompas.com - 16/11/2022, 14:28 WIB
Rafiandra Putra Andika,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Hasil berbanding terbalik ditunjukkan oleh dua wakil tunggal putra Indonesia, Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dan Chico Aura Dwi Wardoyo, pada turnamen bulu tangkis Australia Terbuka 2022.

Pada babak pertama turnamen seri BWF World Tour Super 300 tersebut, Rumbay berhasil melaju ke babak kedua setelah mengalahkan Lu Chia Hung (Taiwan) dalam dua set langsung dengan skor 21-14, 21-12.

Sayangnya, hasil manis Rumbay tak bisa diikuti oleh Chico yang harus menelan kekalahan dari Li Shi Feng (China) 21-14, 17-21, 21-8.

Pada pertandingan babak 32 besar tersebut, Rumbay berhasil mendominasi permainan melawan wakil dari Taiwan tersebut dan menang dalam waktu hanya 39 menit.

Baca juga: Hasil Australian Open 2022: Ikhsan Rumbay Raih Tiket 16 Besar dalam 39 Menit

Pada pertemuan pertama kedua pemain ini, Rumbay mengakui bahwa ia bisa dengan cepat beradaptasi dengan permainan Lu Chia Hung dan bisa bermain dengan nyaman.

"Ini awal yang baik. Saya bisa main dengan nyaman. Apalagi, kondisi lapangan juga nggak ada kendala," ujar pemain ranking 82 dunia tersebut kepada PBSI.

Rumbay tidak panik setelah tertinggal 2-4 pada awal gim pertama. Ketenangannya berbuah permainan  efektif dan ia lebih fokus dalam menyerang.

Hal sama juga terjadi di mana Rumbay tertinggal 2-4 di awal gim kedua terlebih dahulu, lalu berhasil bangkit dan memenangkan pertandingan ini.

Baca juga: Hasil Australian Open 2022: Sempat Menghibur, Chico Kena Comeback dan Kalah

"Persiapan saya juga lebih baik dibanding saat tampil di Malang dulu," kata Rumbay tentang faktor yang membuat dirinya bisa menang.

"Dari sisi permainan, tadi saya lebih tenang dan tidak banyak melakukan kesalahan. Serangan saya juga bisa tembus. Dari masuk lapangan saya begitu yakin."

Rumbay mengaku bahwa ia akan bermain lepas dan menikmati permainan saat ia bertemu dengan Soong Joo Ven dari Malaysia di babak 16 besar.

Sementara itu, pada pertandingan wakil Indonesia lain, Chico Aura Dwi Wardoyo terkena comeback dan harus menyerah di tangan Li Shi Feng asal China.

Baca juga: Jadwal Australian Open 2022 Hari Ini: 9 Wakil Indonesia Berlaga Termasuk Putri KW

Chico mengaku lengah pada gim kedua dan membiarkan Li Shi Feng mengambil alih permainan hingga akhirnya unggul.

"Sayang, saya gagal mempertahankan pola main pada gim kedua. Saya terlalu monoton yang membuat lawan mudah mengontrol. Saya banyak melakukan kesalahan sendiri," ujar Chico.

"Gim ketiga lawan main lebih enak, sementara saya jadi tertekan. Susah keluar dari tekanan dan banyak salah sendiri." 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liverpool Resmi Umumkan Arne Slot Pelatih Baru Gantikan Klopp

Liga Inggris
David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

David da Silva Hampir Pasti Top Skor Liga 1, Fokusnya di Persib Kini...

Liga Indonesia
Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Madura United Tak Gentar Hadapi Persib di Final Championship Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia Vs Irak, di Balik Berubahnya Waktu Kickoff Laga

Timnas Indonesia
16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

16 Juara SAC Indonesia 2023 Tambah Pengalaman Usai Ikuti Latihan di China

Sports
Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Sempat Tak Pede, Marc Klok Ingin Tuntaskan Musim, Juara bersama Persib

Liga Indonesia
Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Run The City Makassar, Persiapan Menuju Monas Half Marathon Jakarta

Sports
4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

4 Laga Championship Series Gunakan VAR, Siap Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Final Piala FA Man City Vs Man United, Misi Ten Hag Tutupi Kegagalan Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Jadwal Final Piala FA, Man City Vs Man United Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com