Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Faktor Anthony Ginting Tumbang di Denmark Open 2022: Tidak Sabar, Tidak Tenang...

Kompas.com - 20/10/2022, 11:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengungkapkan faktor kekalahannya di Denmark Open 2022. 

Anthony Sinisuka Ginting angkat koper atau tersingkir pada babak 32 besar Denmark Open 2022 usai mengalami kekalahan dari Lakshya Sen (India). 

Bertanding di Jyske Bank Arena, Odense, Denmark, Rabu (19/10/2022), Ginting takluk dua gim langsung dengan skor 16-21, 12-21. 

Seusai pertandingan, Ginting mengaku kekalahannya dari Lakshya Sen disebabkan karena ia bermain tidak sabar atau terlalu terburu-buru.

Baca juga: Hasil Lengkap Denmark Open 2022: Ginting Gugur, Ganda Putra Masih Lengkap

"Orang-orang akan mengatakan bahwa kondisinya cocok untuk permainan saya, tetapi saya (bermain) terlalu tidak sabar," ucap Ginting, dilansir dari laman resmi BWF. 

"Saya tidak bisa menemukan cara untuk bermain tenang," kata Ginting melanjutkan. 

Ginting punya kesempatan untuk menebus hasil ini di French Open 2022 pekan depan di mana ia akan melawan wakil India lainnya pada babak pertama, yakni Sameer Verma. 

Juara Singapore Open 2022 itu pun berharap bisa tampil lebih baik di Perancis. 

"Saya akan berdiskusi dengan pelatih saya untuk French Open dan berharap bisa bermain lebih baik di sana," ucap Ginting. 

Baca juga: Jadwal Denmark Open 2022: Termasuk 5 Ganda Putra, 7 Wakil Indonesia Berlaga di 16 Besar

Secara rekor pertemuan, Ginting punya modal positif menjelang duel melawan Sameer Verma. Kedua pemain tersebut sudah tiga kali bertemu. 

Salah satu kemenangan diraih Ginting dalam pertemuan terakhir di perempat final Swiss Open 2022 bulan Maret lalu. Ginting saat itu menang 21-17, 21-14. 

Sementara itu, tunggal putra Indonesia hanya menyisakan Jonatan Christie yang akan bertanding pada babak 16 besar Denmark Open 2022 hari ini. 

Selain Ginting, Chico Aura Dwi Wardoyo dan Shesar Hiren Rhustavito juga mengalami kekalahan. 

Babak 16 besar Denmark Open 2022 akan bergulir di Jyske Bank Arena, Odense, Kamis (20/10/2022) mulai pukul 14.00 WIB. Jonatan Christie akan melawan Lee Cheuk Yiu (Hong Kong)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com