Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Malaysia Open 2022: Head-to-Head Jonatan Christie Vs Prannoy HS, Memori Manis Jojo di Swiss

Kompas.com - 01/07/2022, 11:40 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pemain tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, akan bertanding dengan wakil India, Prannoy HS, pada babak perempat final Malaysia Open 2022.

Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, dijadwalkan melakoni babak perempat final Malaysia Open 2022 pada match kelima di Lapangan 2 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Jumat (1/7/2022).

Berstatus sebagai unggulan ketujuh di Malaysia Open 2022 membuat Jojo di atas kertas menjadi favorit untuk ke semifinal ketimbang Prannoy yang bukan unggulan.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Malaysia Open 2022, Perempat Final Mulai Siang Ini

Selain itu, pemain asal Jakarta tersebut juga unggul secara rekor pertemuan kontra Prannoy.

Tercatat, Jojo sudah bersua delapan kali dengan Prannoy di berbagai ajang bulu tangkis.

Jojo unggul dengan lima kemenangan, berbanding tiga milik tunggal putra India berusia 29 tahun tersebut.

Pada dua pertemuan terakhir, Jojo juga berhasil mengukir kemenangan beruntun di Denmark Open 2021 dan Swiss Open 2022.

Baca juga: Malaysia Open 2022: Ahsan/Hendra Unggul Head to Head atas Aaron/Soh

Kemenangan di Swiss Open 2022 Maret lalu bahkan begitu manis bagi Jojo. Pasalnya, dia berhasil mengalahkan Prannoy di partai final.

Juara tunggal putra Asian Games 2018 tersebut menang dua gim langsung atas Prannoy dengan skor 21-12, 21-18 pada laga pamungkas.

Kesuksesan di Swiss Open 2022 pun membuat Jojo menyudahi puasa gelar individu. Sebelumnya, kali terakhir dia memenangkan gelar terjadi di Australia Open 2019.

Baca juga: Malaysia Open 2022, Kans Fajar/Rian Pertajam Rekor Lawan Wakil Tuan Rumah

Setelah Swiss Open 2022, Jojo belum mampu lagi meraih gelar dan kini dirinya akan berupaya kembali berprestasi.

Jika mengalahkan Prannoy, Jojo akan menghadapi kompatriotnya Anthony Sinisuka Ginting atau sang raja tunggal putra Viktor Axelsen (Denmark) di semifinal Malaysia Open 2022.

Head-to-Head Jonatan Christie Vs Prannoy HS:

  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 15-21, 21-19, 19-21 (Asian Games 2018 Team Event)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 18-21, 17-21 (Japan Open 2018)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-11, 21-14 (China Open 2018)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-12, 21-19 (Hong Kong Open 2019)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-17, 21-14 (Indonesia Masters 2020)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-18, 16-21, 21-23 (Thailand Open 2021)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-18, 21-19 (Denmark Open 2021)
  • Jonatan Christie vs Prannoy HS: 21-12, 21-18 (Swiss Open 2022)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com