Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Masters 2022: Pesan Sang Juara buat Apriyani/Fadia

Kompas.com - 12/06/2022, 18:30 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Laporan langsung jurnalis Kompas.com, Ahmad Zilky, di Istora Senayan.

KOMPAS.com – Wakil China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan, memberikan penilaian khusus untuk ganda putri Indonesia, Apriani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan Apriyani/Fadia telah melakoni pertandingan puncak atau final Indonesia Masters 2022.

Adapun pertandingan Chen/Jia vs Apriyani/Fadia dalam jadwal final Indonesia Masters 2022 digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada Minggu (12/6/2022) sore WIB.

Dalam pertandingan tersebut, Chen/Jia berhasil menumbangkan Apriyani/Fadia melalui permainan straight game atau dua gim langsung via skor 18-21 dan 12-21 dalam tempo 42 menit.

Baca juga: Rekap Final Indonesia Masters 2022: Fajar/Rian Juara, China Bawa 3 Gelar

Kemenangan atas Apriyani/Fadia lantas mengantarkan Chen/Jia sebagai juara Indonesia Masters 2022.

Chen/Jia mengatakan bahwa mereka memang telah mempersiapkan diri untuk menghadapi Apriyani/Fadia.

“Sebelumnya kami tentu mempersiapkan diri dengan sangat baik untuk menghadapi pertandingan ini,” tutur Chen/Jia.

Chen/Jia sejatinya menyadari jika Apriyani/Fadia merupakan ganda yang baru dipasangkan di kancah bulu tangkis internasional.

Baca juga: Hasil Final Indonesia Masters 2022: Kalahkan Wakil China, Fajar/Rian Juara!

Namun, mereka tidak ingin meremehkan kekuatan Apriyani/Fadia. Apalagi, Chen/Jia mempunyai memori kurang menyenangkan ketika melawan Apriyani Rahayu.

Saat itu, Chen/Jia terpaksa harus bertekuk lutut ketika bertanding melawan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di final Olimpiade Tokyo 2022.

“Kami tahu pasangan lawan ini baru, tentunya kami sangat ingin bertanding dengan mereka terutama dengan Apriyani. Jadi kami mempersiapkannya dengan baik,” ucap dia.

Pasangan ganda putri nomor satu dunia itu lantas memberikan penilaian soal perbedaan duet Apriyani/Greysia dan Apriyani/Fadia.

“Menurut kami, Greysia adalah pemain dengan teknik bagus dan berpengalaman di lapangan,” tutur mereka.

Baca juga: Hasil Final Indonesia Masters 2022: XD China Juara, Ada Peran Penting Penonton Istora

“Sementara itu, Fadia mungkin masih junior, belum banyak pengalaman, tapi kami percaya ke depannya Fadia pasti akan lebih baik lagi,” kata mereka lagi.

Oleh karena itu, Chen/Jia memiliki keyakinan bahwa Apriyani/Fadia bakal tumbuh menjadi pasangan hebat di masa depan.

“Saya yakin Apriyani/Fadia akan sangat hebat ke depannya mereka cuman butuh banyak bertanding lagi,” kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

HT Borneo FC Vs Bali United: Hujan 5 Gol, Pesut Etam Unggul 3-2

Liga Indonesia
AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

AC Milan Beri Kado 100 Juta buat Paulo Fonseca

Liga Italia
Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com