Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Greysia Polii Pensiun, Minat Jadi Pelatih Bulu Tangkis?

Kompas.com - 03/06/2022, 18:10 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Greysia Polii belum memastikan bakal menjadi pelatih seusai memutuskan pensiun dari bulu tangkis. 

Hal tersebut disampaikan Greysia Polii dalam konferensi pers di Social Garden, Senayan City, Jakarta, Jumat (3/6/2022), yang turut dihadiri Kompas.com. 

"Kira-kira 3-4 tahun lalu Pak Alex (Ketua Harian PBSI) sempat tanya ke saya, berharap sekali agar saya jangan berhenti sebagai pemain. Tapi tidak bisa, kan hidup harus jalan," kata dia. 

"Tapi paling tidak ada sesuatu yang harus dikontribusikan untuk bulu tangkis Indonesia dan dunia. Tahun lalu, ketika diskusi empat mata dengan Pak Alex kemungkinan bisa apa saja," ucap Greysia Polii. 

Baca juga: Putuskan Pensiun, Greysia Polii Bersiap Acara Spesial di Indonesia Masters 2022

"Memang sampai sekarang belum clear apa saja. Namun, kontribusi saya untuk bulu tangkis Indonesia akan selalu ada meski berhenti sebagai atlet," tutur Greysia Polii. 

Lebih lanjut, Greysia Polii mengungkapkan bahwa ia memiliki prioritas dan perlu mempertimbangkan izin suami apabila nantinya kembali berkecimpung di dunia bulu tangkis sebagai pelatih.

"Nanti akan kami bicarakan lagi seperti apa. Saya juga ada prioritas ya," kata Greysia Polii. 

"Saya harus izin ke suami, tetapi dia orangnya sangat suportif. Saya bukan cuma milik dia, tetapi juga punya bulu tangkis Indonesia," ucap Greysia Polii menjelaskan. 

Baca juga: Pensiun, Greysia Polii Ucapkan Rasa Syukur dan Terima Kasih

Sementara itu, dalam konferensi yang sama Greysia Polii juga mengungkapkan akan mengumumkan pensiun secara resmi di final Indonesia Masters 2022. 

Ia akan berpamitan kepada seluruh insan bulu tangkis dan penggemar olahraga tepok bulu tersebut dalam acara Greysia Polii: Testimonial Day

Acara spesial itu dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (12/6/2022) pukul 09.00 WIB atau beberapa jam sebelum laga final Indonesia Masters 2022 digelar. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com