Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022, Febriana/Amalia Pulang Lebih Awal

Kompas.com - 27/04/2022, 19:24 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Pasangan ganda putri Indonesia Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi pulang lebih cepat dari Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

Langkah mereka terhenti di babak pertama (32 besar) setelah dijegal wakil China Zhang Shu Xian/Zheng Yu pada Rabu (27/4/2022) malam WIB.

Berlaga di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina, Febriana/Amalia kalah dua gim langsung dari Zhang/Zheng dalam tempo 33 menit. Skornya 17-21, 11-21.

Febriana/Amalia gagal mengikuti jejak ganda putri Indonesia lainya, Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto, yang lolos ke babak 16 besar.

Siti/Ribka melaju usai mengalahkan unggulan ketiga asal Korea Selatan Kim So-yeong/Kong Hee-yong dengan skor 21-17, 20-22, 21-11.

Baca juga: Ambisi Chico Aura Usai Bungkam Momota di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia

Selanjutnya, Siti/Ribka akan menghadapi Chang Ching Hui/Lee Chih Chen (Taiwan) pada babak 16 besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022.

Ulasan pertandingan

Pada awal gim pertama, Febriana/Amalia memberikan perlawanan sengit kepada Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Mereka selalu bisa mengimbangi perolehan angka ganda putri China itu sampai kedudukan imbang 4-4.

Namun, setelah itu, Febriana/Amalia kehilangan fokus. Mereka melepas tiga angka beruntun ke lawan. Skor pun berubah menjadi 4-7.

Baca juga: Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia: Siti/Ribka ke 16 Besar Usai Kalahkan Unggulan 3 Asal Korsel

Dalam keadaan tertinggal, Febriana/Amalia berusaha mengejar. Mereka sempat mendekat 6-7 sebelum akhirnya tertinggal 6-11 pada interval gim pertama.

Selepas jeda, permainan Febriana/Amalia belum berkembang. Mereka tidak bisa mengimbangi laju poin Zhang/Zheng.

Gim pertama pun diakhiri Febriana/Amalia dengan kekalahan 17-21 dari Zhang Shu Xian/Zheng Yu.

Memasuki gim kedua, Febriana/Amalia masih dalam tekanan Zhang/Zheng.

Sejak awal, ganda putri Indonesia berperingkat 114 dunia itu selalu tertinggal dalam perolehan poin dari lawan.

Baca juga: Hasil Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2022: Stephanie Widjaja Gugur di Babak Pertama

Saat interval gim kedua, Febriana/Amalia tertinggal jauh 6-11 dari pasangan ganda putri China tersebut.

Selepas rehat, Febriana/Amalia kehilangan tiga poin berturut-turut. Skor pun berubah menjadi 6-14. Febriana/Amalia makin sulit mengejar.

Setelah berjuang, Febriana/Amalia akhirnya harus mengakui kekalahan 11-21 dari Zhang/Zheng pada gim kedua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com