Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Korea Open 2022, Ada Duel Merah Putih di Babak 16 Besar

Kompas.com - 07/04/2022, 05:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Jadwal Korea Open 2022 memasuki babak 16 besar pada Kamis (6/4/2022). Dari sekian banyak pertandingan, salah satunya merupakan duel Merah Putih.

Laga yang mempertemukan sesama wakil Indonesia itu terjadi di sektor ganda putra, yakni Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan

Pasangan pertama tidak perlu berkeringat untuk mencapai 16 besar Korea Open 2022 karena lawan mereka dinyatakan walkover atau WO pada babak pertama.

Di sisi lain, Pramudya/Yeremia lolos setelah menang 21-14, 21-19, atas wakil India Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala.

Baca juga: Hasil Korea Open 2022: Bekuk Wakil India, Pramudya/Yeremia Wujudkan Duel Merah Putih

Laga ini akan menjadi pertemuan ketiga bagi Fikri/Bagas dan Pramudya/Yeremia.

Pada dua pertandingan sebelumnya, Fikri/Bagas dan Pramudya saling mengalahkan.

Fikri/Bagas dan Pramudya/Yeremia adalah dua di antara sembilan wakil Indonesia yang akan berjuang di babak 16 besar.

Selain mereka, ada beberapa nama lain, seperti pasangan ganda putra veteran Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Baca juga: Hasil Korea Open 2022: Jonatan Christie ke 16 Besar, Tak Terbendung Saat Tekuk Wakil Malaysia

Pasangan yang dijulukki The Daddies itu sudah ditunggu M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) di babak 16 besar Korea Open 2022.

Masih dari ganda putra, pasangan muda Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga akan memperjuangkan tiket perempat final hari ini.

Sebelum itu, Leo/Daniel harus bisa melewati unggulan keenam asal Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi pada 16 besar.

Beralih ke sektor tunggal, Jonatan Christie yang menjadi unggulan ketiga pada Korea Open, akan menghadapi Kodai Naroka dari Jepang.

Baca juga: Hasil Korea Open 2022: Ahsan/Hendra ke 16 Besar Usai Kalahkan Ganda Tuan Rumah

Tunggal putra Indonesia lainnya, Shesar Hiren Rhustavito, dipertemukan dengan unggulan enam asal India Lakshya Sen.

Semua pertandingan babak 16 besar Korea Open 2022 digelar di Palma Stadium, Suncheon, mulai pukul 10.00 waktu setempat atau 08.00 WIB.

Jadwal wakil Indonesia di 16 besar Korea Open 2022, Kamis (7/4/2022):

Lapangan 1 

  • Match 8 (MD): Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia/4) vs Tan Kian Meng/Tan Wee Kiong (Malaysia) 

Lapangan 2 

  • Match 6 (MD): Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan (Indonesia)
  • Match 7 (MS): Kodai Naraoka (Jepang) vs Jonatan Christie (Indonesia/3)

Lapangan 3

  • Match 2 (MS): Lakshya Sen (India/6) vs Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia)

Lapangan 4

  • Match 2 (XD): Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso (Indonesia/7) vs Tae Yang Shin/Chang Ye Na (Korea Selatan) 
  • Match 3 (XD): Dong Ju Ki/Kim Hyerin (Korea Selatan) vs Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (Indonesia/6)
  • Match 6 (MD): M. R. Arjun/Dhruv Kapila (India) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia/2)
  • Match 7 (MD): Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia/6) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (Indonesia)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Kejuaraan Atletik Asia U20, Atlet Muda Indonesia Torehkan Prestasi

Liga Indonesia
PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

PSM Vs RANS, Tavares Ingin Tutup Musim dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Justin Hubner Merasa Kecewa Terhadap Wasit Shen Yinhao

Timnas Indonesia
Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Rahasia Abadi Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

PSS Sleman Vs Persib Bandung, Alasan Maung Harus Tetap Tampil Serius

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia Dibekuk Uzbekistan, Ajakan untuk Belajar Pahami VAR

Timnas Indonesia
Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Saat STY Diganjar Kartu Kuning Wasit Shen Yinhao karena Protes...

Timnas Indonesia
Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Piala Thomas dan Uber 2024, Misi Indonesia Tutup Fase Grup di Puncak

Badminton
Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Penjelasan Pengamat soal Keputusan Wasit pada Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

PSS Vs Persib: Hidup Mati Elang Jawa, Maung Tanpa Tekanan

Liga Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade 2024, Dua Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Putaran Nasional Liga 3: ASIOP FC Petik Pelajaran Berharga

Liga Indonesia
Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Shin Tae-yong Percaya Diri, Yakin Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia Kalah dari Uzbekistan, Ada Sesuatu yang Bikin STY Gusar...

Timnas Indonesia
Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Uzbekistan Rasakan Tekanan Saat Lawan Timnas U23 Indonesia, Bikin Kesalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com