Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang All England 2022, Tim Bulu Tangkis Indonesia Gelar Latihan Teknik

Kompas.com - 14/03/2022, 04:40 WIB
Ahmad Zilky,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Tim bulu tangkis Indonesia mulai menggelar latihan teknik menjelang perhelatan All England 2022.

Turnamen tertua dan paling prestisius di dunia bulu tangkis ini bakal berlangsung pada 16 sampai 20 Maret di Utilita Aren Birmingham.

Saat tiba di Inggris pada Jumat (11/3/2022), tim Indonesia hanya melakukan latihan ringan di gym. Dua hari berselang, Minggu (13/3), tim turun kembali ke lapangan untuk latihan teknik.

Baca juga: Lupakan Pengalaman Pahit, Tim Bulu Tangkis Indonesia Optimistis Tatap All England 2022

Hall University of Birmingham dipilih menjadi tempat latihan karena latihan resmi di practice court dan main hall baru akan bergulir Senin (14/3).

Greysia PoliiDok. PBSI Greysia Polii

"Hari ini dibantu mahasiswa Indonesia di Birmingham, kami menyewa tempat latihan selama kurang lebih dua jam karena latihan resmi baru bisa besok," kata Rionny Mainaky, manajer tim Indonesia.

"Kemarin kami latihan di Gym, hari ini coba turun ke lapangan untuk menghilangkan kaku-kaku di gerakan dan mengembalikan feeling pukulan karena sudah kurang lebih tiga hari tidak pegang raket," ujarnya.

Baca juga: Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Dunia Sepanjang Maret 2022, Ada All England Open

Rionny mengungkapkan kondisi tim Indonesia saat ini sangat baik, sehat, dan bersemangat. Aura optimisme terpancar dari sesi latihan kali ini.

Apriyani RahayuDok. PBSI Apriyani Rahayu

"Semua anggota tim dalam keadaan sehat dan bersemangat. Latihan serius dan optimistis," ujar Rionny.

"Nanti setelah latihan kami akan menjalani tes Covid-19. Semoga hasilnya semua negatif," harap Rionny.

Baca juga: Kata Fajar/Rian soal Bentrokan Dini Wakil Indonesia di All England: Sayang Sekali, tetapi...

Selain itu, Rionny juga berharap hasil tes Covid-19 tim yang ada di Jerman semua baik dan bisa segera bergabung di Inggris.

"Saya masih memantau kondisi tim yang ada di Jeman. Mereka sudah melakukan tes PCR pagi ini waktu setempat, sore nanti baru ada hasilnya," ungkap Rionny.

"Saya berharap semua hasilnya negatif, termasuk Jonatan. Jadi besok sudah bisa bergabung di sini," pungkasnya.

Baca juga: Drawing All England Kurang Untungkan Ganda Putra Indonesia, Herry IP Beri Tanggapan Bijak

Kevin SanjayaDok. PBSI Kevin Sanjaya

Sementara atlet ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo berharap bisa mendapat hasil terbaik di All England kali ini.

Kevin yang menempati unggulan pertama bersama pasangannya, Marcus Fernaldi Gideon, mengaku persiapan yang dilakukan sudah cukup baik.

"Persiapan di Jakarta sudah cukup baik. Hari ini latihan untuk mengembalikan kondisi tubuh saja dan mencari feel pukulan. Adaptasinya nanti kalau sudah latihan di main hall," Kevin mengungkapkan.

"Yang pasti, kami tetap akan mencoba maksimal, memberikan yang terbaik dan semoga hasilnya dapat yang maksimal juga," tutup Kevin yang sudah dua kali menjuarai ajang bulu tangkis tertua di dunia ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Erick Thohir: Terima Kasih, Skuad Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Apresiasi Presiden FIFA Terhadap Perjuangan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024: Timnas Indonesia Kalah Telak dari Korsel

Timnas Indonesia
Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Hasil Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Garuda Kalah, STY Kartu Merah, Olimpiade Harus Menunggu

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1: Penalti Lawan Gagal, STY Dapat Kartu Merah

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Sapuan Nathan Selamatkan Garuda Muda

Timnas Indonesia
HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

HT Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Jebolan Barcelona Cetak Gol, Garuda Muda Tertinggal

Timnas Indonesia
LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

LIVE Timnas U23 Indonesia Vs Guinea 0-1, Penalti Eks Barcelona Bawa Lawan Unggul

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Susunan Pemain Indonesia Vs Guinea, Rafael Struick dan Nathan Starter

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com