Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rekap Seleknas PBSI: 16 Juara Meretas Mimpi, Tekad Imbangi Jojo-Ginting, dan Pesan Satu untuk Indonesia

Kompas.com - 16/01/2022, 04:15 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seleksi Nasional alias Seleknas PBSI 2022 memunculkan 16 juara yang bersiap meretas mimpi.

Wejangan dari legenda menjadi bekal ke depan dalam upaya mereka mengimbangi kualitas senior penghuni pelatnas.

Seleknas PBSI 2022 telah rampung digelar pada Sabtu (15/1/2022) di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur.

Sebanyak 16 pebulu tangkis dari 5 sektor taruna dan dewasa menyabet gelar juara dan dipastikan menembus pelatnas.

Komposisi dari 16 pebulu tangkis itu adalah 2 tunggal putra, 2 tunggal putri, 2 ganda campuran, 2 ganda putra, dan 2 ganda putri.

"Target saya di pelatnas bisa mengimbangi senior-senior saya seperti Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting," ujar Alfito Pringgo Yudanto, kampiun nomor tunggal putra kelompok dewasa.

Baca juga: Hasil Seleknas, 16 Pebulu Tangkis Juara Dipastikan Bergabung ke Pelatnas PBSI

Tekad Fito tersebut mewakili mimpi besar ke-16 juara Seleknas yang akan menjadi penghuni baru pelatnas PBSI.

"Pertama, saya ucapkan selamat. Welcome to the club," kata Ketua Umum PP PBSI, Agung Firman Sampurna, kepada Kompas.com dan beberapa media lainnya.

"Masuk ke pelatnas ini bukan hanya untuk dikembangkan, tetapi juga merupakan kehormatan, dan menjadi harapan rakyat Indonesia," ucap Agung.

Legenda bulu tangkis Indonesia, Taufik Hidayat, mencoba mengingatkan agar para juara Seleknas PBSI tidak terbuai euforia kesuksesan masuk pelatnas.

Menurut Taufik Hidayat, sang peraih medali emas Olimpiade 2004, jalan mereka masih panjang.

"Di sini, mereka bisa juara dan masuk pelatnas, tetapi itu baru awal. Ke depannya masih panjang dan tantangannya bisa lebih besar lagi," kata Taufik.

Baca juga: Juara Seleknas PBSI dan Gabung Pelatnas, Alfito Pringgo Yudanto Senang Bisa Latihan bareng Jojo-Ginting

"Mereka yang di pelatnas ini sudah yang terbaik. Baru perjalanan awal sekali di sini karena kalau tidak berprestasi bisa tergeser dengan yang lainnya," ujarnya.

Selain menyoroti persaingan ketat di pelatnas, Taufik Hidayat juga berpesan kepada para juara Seleknas PBSI 2022 agar mengesampingkan ego atau kepentingan individu selama di pelatnas.

Satu untuk Indonesia. Itulah yang ditekankan oleh Taufik Hidayat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

FT Man City vs Real Madrid 1-1 (agg. 4-4): De Bruyne Samakan Kedudukan, Laga Lanjut Extra Time

Liga Champions
Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Hasil Bayern Vs Arsenal, The Gunners Tersingkir karena Tandukan Maut

Liga Champions
Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Jadwal Jeka Saragih di UFC, Hadapi Fighter Veteran Westin Wilson Juni Nanti

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com