Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riuh Kabar Praveen/Melati Dicoret Pelatnas PBSI, Ini Kata Pelatih

Kompas.com - 05/01/2022, 17:02 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto, buka suara soal rumor yang menyebut Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sudah dicoret dari pelatnas PBSI.

Rumor Praveen/Melati dicoret dari pelatnas PBSI 2022 saat ini ramai dibicarakan di media sosial, terutama di jagat Twitter.

Terkait rumor tersebut, Nova Widianto belum bisa memberi kepastian.

Sebab, Nova Widianto menyebut komposisi pelatnas PBSI 2022 sampai saat ini belum terbentuk.

"Promosi dan degradasi pelatnas PBSI masih nunggu hasil seleknas awal Januari ini. Kita semua sekarang masih libur," kata Nova Widianto ketika dihubungi Kompas.com pada Rabu (5/1/2022) sore WIB.

PBSI saat ini sedang bersiap menyelenggarakan seleksi nasional untuk menjaring atlet yang akan dipanggil ke pelatnas. 

Baca juga: Matematika Dasar untuk Praveen/Melati

Seleknas PBSI 2022 dijadwalkan berlangsung pada 10-15 Januari 2022 di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur.

Ratusan atlet yang sudah mendaftar nantinya bertanding untuk memperebutkan satu tiket Pelatnas PBSI 2022.

Seleknas PBSI 2022 nantinya tiada menggunakan aturan Divisi 1 atau 2. Semua atlet akan bertanding di kompetisi yang sama dan hanya dibedakan dari segi usia.

Seleknas PBSI 2022 akan mempertandingkan dua kelompok umur, yakni Taruna (kelahiran 2004 dan seterusnya) dan Dewasa (kelahiran 2002 dan 2003).

Baca juga: Penjelasan PB Djarum di Tengah Riuh Kabar Praveen/Melati Dicoret dari Pelatnas PBSI

Menurut Kepala Bidang Turnamen dan Perwasitan PBSI Mimi Irawan, total 90 persen dari 34 Pengprov PBSI sudah mengirim atletnya ke Seleknas PBSI 2022.

"Walau dengan banyak peserta, kami tetap memberlakukan sistem round robin terlebih dahulu. Tidak langsung sistem gugur. Ini agar semua bisa bersaing, tidak terpatok satu pertandingan saja," kata Mimi, dikutip dari rilis resmi PBSI yang diterima Kompas.com.

"Kami akan langsungkan pengundian pembagian grup dan baru akan diketahui jumlah peserta yang tepat. Lebih adil juga karena Seleknas tidak dibagi berdasarkan divisi," ujar Mimi menambahkan.

Baca juga: Debby Susanto Beri Tanggapan Soal Situasi Praveen/Melati

Adapun isu Praveen/Melati akan dicoret dari pelatnas PBSI sebenarnya sudah mulai terdengar sejak akhir tahun lalu.

Hal itu tidak lepas dari inkonsistensi Praveen/Melati sepanjang kalendar kompetisi 2021.

Praveen/Melati mengakhiri 2021 tanpa raihan gelar meski sudah mengikuti 12 turnamen.

Pencapaian terbaik Praveen/Melati sepanjang 2021 adalah dua kali menjadi runner-up, yakni pada Hylo Open dan Thailand Open I.

Terkini, Praveen/Melati tersingkir di fase grup BWF World Tour Finals 2021 yang dihelat di Bali pada awal Desember 2021.

Meski gagal meraih gelar juara sepanjang 2021, Praveen/Melati sampai saat ini masih menjadi ganda campuran terbaik Indonesia karena menempati ranking lima dunia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas U23 Indonesia Patahkan Rekor Kelolosan Korsel ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Daftar Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Sejarah untuk Indonesia!

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Hasil Indonesia Vs Korea Selatan: Menangi Adu Penalti, Garuda ke Semifinal!

Timnas Indonesia
Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Hasil Brighton Vs Man City: Gol Langka De Bruyne, Citizens Geser Liverpool

Liga Inggris
FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

FT Indonesia vs Korea Selatan 2-2: Unggul Jumlah Pemain, Garuda Muda Kecolongan

Timnas Indonesia
Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Unggul Jumlah Pemain, Timnas U23 Indonesia Malah Kebobolan

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas U23 Indonesia Masih Unggul, Korsel Harus Tampil 10 Pemain

Timnas Indonesia
Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Alasan Rafael Struick Bakal Absen di Laga Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

HT Indonesia vs Korea Selatan 2-1: Dwigol Struick Bawa Garuda Muda Unggul

Timnas Indonesia
Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Komang Teguh Cetak Gol Bunuh Diri, Rafael Cetak 2 Gol

Timnas Indonesia
Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Rafael Struick Cetak Gol, Indonesia Jadi Tim Pertama Bobol Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com