Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Indonesia Open: Diwarnai Cedera, Ginting Gugur di Babak Pertama

Kompas.com - 24/11/2021, 17:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

BALI, KOMPAS.com - Anthony Sinisuka Ginting langsung tersingkir pada babak pertama atau 32 besar Indonesia Open 2021, Rabu (24/11/2021) sore WIB.

Berstatus sebagai tungal putra unggulan kelima, Anthony Ginting di luar dugaan kalah straight game dari wakil Perancis, Christo Popov.

Anthony Ginting kalah setelah berjuang selama 49 menit dengan skor akhir 17-21 dan 18-21.

Menjelang akhir gim kedua, Anthony Ginting sempat mengalami cedera sampai harus meminta perawatan.

Cedera itu kemungkinan besar menjadi penyebab kegagalan Ginting mengeluarkan kemampuan terbaiknya pada laga kali ini.

Kekalahan dari Christo Popov membuat Anthony Ginting menjadi tunggal putra ketiga Indonesia yang tersingkir pada babak 32 besar Indonesia Open 2021.

Baca juga: Hasil Indonesia Open: Libas Wakil Malaysia, Jonatan Christie Lolos 16 Besar

Dua tunggal putra Indonesia lainnya yang sudah tersingkir adalah Henrikho Kho Wibowo dan Tommy Sugiarto.

Kekalahan Anthony Ginting membuat tunggal putra Indonesia kini hanya tersisa tiga, yakni Shesar Hiren Rhustavito, Jonatan Christie, dan juga Chico Aura Wardoyo.

Indonesia dipastikan menempatkan satu tunggal putra di perempat final Indonesia Open 2021.

Sebab, Jonatan Christie selaku unggulan keenam dan Chico Aura Wardoyo akan berhadapan pada babak 16 besar.

Di sisi lain, Shesar Hiren Rhustavito akan berebut tiket 16 besar Indonesia Open 2021 dengan wakil Denmark, Rasmus Gemke.

Jalannya pertandingan Anthony Ginting Vs Christo Popov:

Anthony Ginting memulai pertandingan dengan mencetak poin dari smes keras menyilang yang masuk ke sisi kanan wilayah permainan Christo Popov.

Pada awal gim pertama, tempo pertandingan tidak terlalu cepat. Anthony Ginting yang memegang kendali permainan sangat unggul ketika beradu net dengan Christo Popov.

Hingga interval gim pertama Anthony Ginting yang tidak pernah tertinggal berhasil unggul tiga angka atas Christo Popov pada kedudukan 11-8.

Baca juga: Indonesia Open 2021: Kata Shesar soal Peluang Tampil di BWF World Tour Finals

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Yordania di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

PSSI Terbuka untuk Emil Audero Bela Timnas Indonesia, Tanpa Paksaan

Internasional
Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Nagelsmann Perpanjang Kontrak Bersama Jerman hingga Piala Dunia 2026

Internasional
IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

IBL 2024, Kesuksesan Prawira Bandung Lakukan Revans Atasi Bali United

Sports
Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Man City vs Chelsea: Haaland Diragukan untuk Tampil di Semi Final

Liga Inggris
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Lazio Berjaya, Juventus Seri, Inter Masih di Puncak

Liga Italia
Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Hasil Cagliari vs Juventus 2-2: Nyonya Tua Kebobolan Dua Gol dari Penalti

Liga Italia
MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

MU Umumkan Kedatangan Jason Wilcox, Kejar Standar Performa Tertinggi

Liga Inggris
Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Timnas U23 Jepang dan Arab Saudi Lolos ke Babak Knockout

Internasional
Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Klub Liga Belanda Vitesse Diganjar Pengurangan 18 Poin, Degradasi Pertama Setelah 35 Tahun

Liga Lain
Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Jadwal Semifinal Piala FA: Man City Vs Chelsea, Coventry Vs Man United

Sports
Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Persib Vs Persebaya, Munster Bicara Tantangan Finis di Posisi Terbaik

Liga Indonesia
Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Kata Pelatih Yordania Soal Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

LPDUK Kemenpora Ungkap Alasan Boyong Red Sparks ke Indonesia

Sports
Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Red Sparks Vs Indonesia All Star, Asa Lahirkan Penerus Megawati

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com