Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Sudirman 2021, Indonesia Pantang Remehkan Lawan di Babak Grup

Kompas.com - 25/08/2021, 20:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Rionny Mainaky menegaskan bahwa Indonesia tak akan menganggap remeh lawan di babak penyisihan grup Piala Sudirman 2021.

Undian fase grup Piala Sudirman 2021 telah digelar di Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (25/8/2021) siang WIB.

Hasilnya, Indonesia yang merupakan unggulan 3/4 menempati Grup C bersama Denmark, Rusia, dan Kanada.

Ini akan menjadi pertemuan ke-10 Indonesia dengan Denmark di penyisihan grup Piala Sudirman.

Baca juga: Hasil Undian Piala Sudirman - Indonesia Satu Grup dengan Denmark

 Sebelumnya, kedua negara ini pernah saling bertemu di fase grup pada tahun 1993, 1995, 1997, 2001, 2003, 2007, 2015, 2017, dan 2019.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Rionny Mainaky, mengungkapkan undian ini bagus bagi laju timnya.

Namun, Rionny menegaskan anak didiknya tak boleh lengah dan menganggap remeh lawan karena mereka berada satu grup dengan Denmark.

Salah satu kekuatan Denmark ada di sektor tunggal putra, mengingat mereka memiliki dua pemain yang menghuni peringkat tiga besar dunia, yakni Viktor Axelsen dan Anders Antonsen.

Viktor Axelsen yang merupakan tunggal putra nomor dua dunia dan Anders Antonsen menyusul di ranking ketiga.

Axelsen bahkan berhasil mempersembahkan medali emas Olimpiade Tokyo 2020.

Indonesia punya catatan tak memuaskan saat terakhir kali berjumpa Denmark di Piala Sudirman 2019.

Baca juga: Piala Sudirman 2021, Indonesia Berjodoh dengan Denmark di Fase grup

Meski pada akhirnya lolos ke perempat final, Indonesia sempat menderita kekalahan 2-3 dari Denmark di fase grup.

Kala itu, Indonesia tak berhasil menyumbangkan poin dari nomor ganda campuran, tunggal putra, dan tunggal putri.

"Untuk hasil undian Piala Sudirman ini saya rasa cukup bagus," tutur Rionny dalam rilis yang diterima Kompas.com, Rabu (25/8/2021).

"Akan tetapi, kami tidak boleh lengah dan anggap remeh karena satu grup dengan Denmark yang seimbang juga Rusia serta Kanada yang bisa mengejutkan." 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com