Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

All England 2020 - Meski Menang, Ahsan/Hendra Akui Tampil Tertekan

Kompas.com - 12/03/2020, 11:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi


KOMPAS.com - Pasangan ganda putra unggulan kedua, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengaku tampil di bawah tekanan meskipun berhasil menang dan lolos ke babak kedua All England 2020.

Juara bertahan itu susah payah lolos dari babak pertama dengan melakoni tiga gim melawan pasangan Jepang, Akira Koga/Taichi Saito.

Bermain di Arena Birmingham, Rabu (11/3/2020), Ahsan/Hendra menang 12-21, 21-13, 25-23.

Kalah mudah di gim pertama, Ahsan/Hendra mengaku melakukan banyak kesalahan dan bermain di bawah tekanan.

Baca juga: All England 2020, Ahsan/Hendra Susah Payah Lolos ke Babak Kedua

"Pergerakan kami sangat lambat. Terus banyak melakukan kesalahan, jadi mereka lebih percaya diri. Di gim pertama permainan mereka keluar, sedangkan kami tertekan," kata Ahsan yang dikutip dari Badminton Indonesia.

Tak langsung menyerah, ganda putra yang dijuluki The Daddies itu kemudian menang 21-13 di gim kedua.

Hendra mengungkapkan bahwa dia dan Ahsan langsung mempercepat tempo permainan sejak awal gim kedua.

Kendati demikian, Ahsan/Hendra harus mendapat perlawanan yang cukup sengit dari pasangan Jepang.

Sebab, The Daddies yang tertinggal 0-7 kemudian menyamakan kedudukan dan berbalik unggul harus terlibat empat kali setting point sebelum akhirnya menang 25-23.

"Gim kedua kami mempercepat tempo permainan. Gim ketiga juga ketinggalan dulu, banyak mati juga. Akan tetapi kami coba terus," kata Hendra.

Baca juga: All England 2020, Fajar/Rian Belum Puas meskipun Lolos ke Babak Kedua

"Mereka main nothing to lose, tidak mudah mati. Jadi kami yang salah. Bisa dibilang kami main dalam tekanan terus sampai gim ketiga. Walaupun gim kedua menang, tapi masih banyak melakukan kesalahan," kata Ahsan menambahkan.

Pada babak kedua, Ahsan/Hendra lagi-lagi akan berhadapan dengan wakil Jepang yakni Takuro Hoki/Yugo Kobayashi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Penegasan Dominasi PSG dan Kepahlawanan Luis Enrique

Liga Champions
Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Daftar Semifinalis Liga Champions: Dortmund Vs PSG, 2 Wakil Spanyol Tersingkir

Liga Champions
Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Hasil Dortmund Vs Atletico, Die Borussen Melaju ke Semifinal

Liga Champions
Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Hasil Barcelona Vs PSG: Dua Gol Mbappe Bawa PSG ke Semifinal!

Liga Champions
Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Barcelona Vs PSG, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Hasil Piala Asia U23 2024: Thailand Libas Irak, Jepang-Korea Menang

Internasional
Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Pelatih Qatar Sebut Laga Vs Timnas U23 Indonesia Sangat Sulit, Kecewa Babak Kedua

Timnas Indonesia
Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Skorsing Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, Lewatkan Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Hasil Liga 1: Nainggolan Bantu Bhayangkara Pesta 7 Gol, PSM Bekuk PSIS

Liga Indonesia
Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Alasan Wasit Tak Cek VAR Saat Usir Ivar Jenner pada Qatar Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Profil Nasrullo Kabirov: Pernah ke Indonesia, Punya Riwayat Beri Qatar 3 Penalti

Internasional
Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Barcelona Vs PSG, Perang Besar Sepak Bola untuk Xavi

Liga Champions
Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Update Ranking BWF: Jonatan Christie Tembus 3 Besar, Ginting Melorot 4 Tingkat

Badminton
AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

AC Milan dan Rafael Leao Rilis Koleksi Spesial, Filosofi Peselancar

Liga Italia
Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Daftar Pemain Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com